wk-media.com – Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi), menanggapi kemungkinan pertemuannya dengan Presiden ke-5, Megawati Soekarnoputri, dan Presiden ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), setelah anak-anak mereka terlihat saling bertemu. Meskipun pertemuan tersebut memungkinkan, Jokowi meragukan hal itu dapat terjadi.
“Ya bisa saja, tapi kelihatannya kok enggak mungkin,” ujar Jokowi saat ditemui wartawan di kediaman pribadinya di Jalan Kutai Utara No. 1, Sumber, Solo, Kamis (27/3).
Ketika ditanya alasan di balik keraguannya, mantan Gubernur DKI Jakarta itu enggan memberikan penjelasan lebih lanjut.
“Ya enggak tahu, hehehe. Kelihatannya kok,” katanya singkat.
“Kelihatannya kok enggak mungkin, udah,” tambahnya.
Saat disinggung apakah hal tersebut berkaitan dengan hubungan panas antara dirinya dan PDIP, Jokowi tetap enggan memberikan jawaban lebih jauh.
“Udah jawabannya itu,” ucapnya.
Terkait pertemuan para anak presiden dan mantan presiden dalam acara ulang tahun Didiet Prabowo, Jokowi menilai hal itu sebagai sesuatu yang positif. Namun, menurutnya, keharmonisan di antara mereka tidak serta-merta mencerminkan hubungan yang sama di antara para orang tua.
“Ya positif, bagus. Putra putri presiden rukun-rukun, bagus, tapi belum tentu orang tuanya,” pungkasnya.
(Sumber: Merdeka)